Istilah game mungkin sudah sangat sering kita dengar. Game biasanya diaminkan oleh user atau pemain untuk mengilangkan kejenuhan di tengah-tengah tugas yang menumpuk. game tidak hanya disukai oleh anak-anak, ataupun remaja, orang tuapun juga banyak yang menyukainya. Saat ini game semakin berkembang telah banyak bermunculan jenis dan genre game. namun di balik perkembangannya yang begitu pesat banyak di antara penggunanya yang tidak mengetahui definisi game itu sendiri dan apa saja jenis-jenis nya. untuk itu saya akan mencoba menjelaskannya :D
DEFINISI GAMES
Dalam kamus bahasa Indonesia "Game" diartikan sebagai permainan. Dalam permainan itu sendiri terdapat aturan main, tingkat kesulitan atau yang sering di kenal dengan level, serta target-target yang ingin di capai oleh user atau pemain. Sebuah permainan dibentuk dari sebuah sistem dimana user akan terlibat dalam konflik buatan, user akan berinteraksi dengan sistem dan konflik dalam permaina yang merupakan rekayasa atau buatan si pembuat games, aturan main yang ada di dalam suatu permaian bertujuan untuk membatasi dan menentukan permaian. Menurut saya sendiri, game itu sangat penting dan di butuhkan. terutama untuk perkrmbangan otak.untuk meningkatkan konsentrasi dan dapat melatih si pengguna untuk memecahkan masalah dengan tepat dan cepat. namun di sisi lain game juga dapat merugikan terutama bila sudah kecanduan, karena apabila kita sudah kecanduan akan game, maka kita akan menjadi lupa waktu dan mengganggu kegiatan atau aktifitas yang semestinya kita kerjakan.
JENIS-JENIS GAME
Berdasarkan jenis "Platform" atau alat yang digunakan :
Arcade games
yaitu game yang berada di tempat khusus dan memiliki box atau mesin yang memang khusus di desain untuk jenis video game tertentu dan tidak jarang bahkan memiliki fitur yang dapat membuat pemainnya lebih merasa "masuk" dan "menikmati", seperti pistol, kursi khusu, sensor gerakan, sensor injakan dan stir mobil.
PC Game
Yaitu video game yang dimainkan menggunakan personal komputer
Console Game
yaitu video game yang dimainkan menggunakan consol tertentu, seperti Plastation 2, plastation 3, XBOX 360, dan Nithendo Wii dan lain"
Handheld game
yaitu game yang dimainkan di consol khusus video game yang dapat di bawa kemana-mana, contoh Nithendo DS dan Sony PSP
Mobile Game
yaitu game yang dapat dimainkan di mobile phone atau PDA
Berdasarkan "Genre" permainannya
- Internet game
- Mini game
- Racing game
- fighting game
- adventure game
- shooting game
- logic game
Dalam penulisan ini jenis game berdasarkan genre permainan tidak akan saya jelaskan satu persatu, hanya logic game yang akan saya jelaskan
Logic Game
berbeda dengan genre game lainnya logic game lebih memerlukan keahlian berfikir dan memutuskan setiap gerakan secara hati-hati dan terencana. Logic game dapat mengembangkan ktrampilan penggunanya dalam hal pemecahan masalah, berlatih berfikir kreatif, dan dapat mengasah otak pengguna untuk memecahkan masalah dengan cepat dan tepat. Hal ini dikarenakan pemain logic game melihat dari sudut pandang yang lebih meluas dan lebih kedepan dengan waktu permainan yang lebih lama dibandingkan dengan game action
Logic game ini terbagi atas 2 kategori, yaitu :
a. Real Time Strategi, Merupakan game yang berjalan dalam waktu yang sebenarnya dan serentak antara semua pihak dan pemain harus memutuskan setiap langkah yang diambil saat itu juga berbarengan mungkin saat itu pihak lawan juga sedang mengeksekusi strateginya.
b. Turn Based Strategy, Merupakan game yang berjalan secara bergiliran, saat kita mengambil keputusan dan menggerakan pasukan, saat itu pihak lawan menunggu, begitu pula sebaliknya, layaknya permainan catur
Satu diantara sekian banyak contoh game dengan genre ini adalah Tic Tac Toe. Dalam game ini, user akan melawan komputer / AI. Aturan mainnya adalah jika salah satu pemain mampu menempatkan objeknya tepat ke dalam satu garis, baik itu vertikal, horizontal, ataupun diagonal maka ialah yang dinyatakan sebagai pemenang. Sebenarnya masih ada lagi contoh lain seperti permaina rubic, catur, congklak, serta permainan lain yang ada di dalam facebook, ataupun mobile phone.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar